Cara Top Up DANA di Alfamart (Mengatasi Gagal Top Up)




Pernah ga sih sob kalian top up ewallet disebuah tempat tapi gagal atau tidak bisa melakukan pengisian ? Pasti sobat pernah mengalami kan ?

Ketika mengalami hal seperti ini sobat tidak perlu panik karena kemungkinan tempat tersebut sedang error.

Solusinya: Ketika kita ingin melakukan top up dana di alfamart tapi ketika proses top up gagal atau tidak bisa maka sobat tinggal berpindah ke lain alfamart.

Kenapa demikian ? Entah karena memang kebetulan atau memang sedang error, tapi setiap saya mengalami hal ini saya berpindah ke lain alfamart dan berhasil untuk melakukan pengisian dana. 

Nah begitu sob caranya. Untuk langkah-langkahnya tidaklah terlalu rumit sob.

Cara Top Up Dana di Alfamart
  1. Tentunya sediakan uang ya sob, minimal sejumlah 50 ribu (tanpa biaya admin).
  2. Sobat harus punya akun dana dulu. Silahkan download di playstore atau appstore dan buat akunnya.
  3. Buka aplikasi dan pilih top up dengan metode alfamart.

Selanjutnya sobat tinggal pergi ke alfamart terdekat dan langsung menuju kasir sambil bilang ke mba kasirnya" Mba top up dana dong". 

Sobat tunggu sebentar karena mba kasirnya sedang membuka layanan top up dana apakah bisa atau tidak.

Biasanya jika proses lancar selanjutnya mba kasir alfamart akan tanya "Nomor dananya berapa kak?". 

Nah sobat selanjutnya tinggal tunjukan nomor dana yang sobat miliki, jangan sampai salah ya sob nanti nyasar ke akun orang lain lho hehe.

Beberapa kejadian yang pernah saya alami juga "Meski udah ditanyain nomor dan dimasukkan, eh ternyata mba kasir bilang kalau top up baru tidak bisa". 

Entah karena lemot atau memang tidak bisa dilakukan hanya mbak kasir sama Allah yang tau. (sobat tinggal pindah kelain tempat aja ya).

Terkadang mesti sudah berpindah kelain tempat masih tetap saja tidak bisa, berarti waktunya untuk merubah metode top up.

Beberapa Metode Top Up Dana
  1. Transfer Bank (BRI, BCA, BNI dan lain-lain)
  2. Pegadaian
  3. Kantor pos
  4. Alfamidi
  5. Ramayana
  6. Bluemart
  7. Dan lain sebagainya
Sobat bisa lakukan pencarian dan temukan beberapa tempat tersebut terutama yang paling dekat dengan posisi sobat sekarang ya,

Demikian, semoga bermanfaat terima kasih.




0 Response to "Cara Top Up DANA di Alfamart (Mengatasi Gagal Top Up)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel